Definisi 'nyata'

Indonesian to Indonesian
adjective
1 1 terang (kelihatan, kedengaran, dsb); jelas sekali; kentara: huruf dl buku itu tidak -- sehingga sukar dibaca; 2 benar-benar ada; ada buktinya; berwujud: tunjukkan kasih sayangmu dng tindakan --; 3 terbukti: makin lama makin -- kecurangannya;
me·nya·ta·kan v 1 menerangkan; menjadikan nyata; menjelaskan: ucapannya belum ~ siapa di antara mereka yg bersalah; 2 menunjukkan; memperlihatkan; menandakan: daftar itu ~ betapa banyaknya korban yg jatuh; 3 mengatakan; mengemukakan (pikiran, isi hati); melahirkan (isi hati, perasaan, dsb); mempermaklumkan (perang): anak cucunya ~ setuju; ia ~ terima kasihnya kpd pengurus;
ter·nya·ta v sudah nyata; ada buktinya; terbukti: ~ ia memiliki kemampuan memimpin;
ter·nya·ta·kan v dapat (mampu) dikemukakan (dikatakan): begitu sulitnya persoalan itu sehingga tidak ~ lagi;
per·nya·ta·an n 1 hal menyatakan; tindakan menyatakan: Presiden mengirimkan ~ belasungkawa kpd keluarga korban gempa bumi di daerah itu; 2 permakluman; pemberitahuan: ~ pemutusan hubungan diplomatik antarkedua negara itu dikeluarkan tiga hari setelah peringatan terakhir tidak diindahkan;
ke·nya·ta·an n 1 hal yg nyata; yg benar-benar ada: kebenaran itu disebabkan oleh ~; 2 terbukti; bukti(nya): ~ nya tidak pernah ada tindakan kekerasan di desa itu
source: kbbi3
More Word(s)
menyatakan, mengetengahkan, memerikan, memaklumkan, menjelaskan, mengemukakan, ternyata, ternyatakan, pernyataan, penjelasan, proklamasi, pengumuman, pemberitahuan, maklumat, kenyataan, realitas, fakta, kebenaran, keterangan, bukti, jelas,
Related Word(s)
kenyataan, menyatakan, pernyataan, ternyata, ternyatakan, nyata,

Visual ArtiKata


Klik untuk memperbesar.

Explore nyata in SinonimKata.com >