Definisi 'timbul'

Indonesian to Indonesian
noun
1 pe·nim·bul n mantra atau jampi-jampi untuk mengebalkan orang
source: kbbi3
2 pohon keluih, buahnya dapat disayur; Artocarpus communis;
source: kbbi3
3 buah keluih
source: kbbi3
verb
4 1 naik dan keluar ke atas (dr dl air, tanah, dsb): setelah lama menyelam lalu -- lagi; 2 menyembul sedikit dr permukaan yg rata: ia memesan kartu undangan dng huruf --; 3 a terbit (bulan, matahari, dsb): sebelum matahari --; ia sudah berangkat ke tempat pekerjaannya; bulan --; b terbit (tt penyakit, pertikaian, perasaan, pikiran, dsb): di mana-mana -- bencana kelaparan; dl hatinya -- perasaan takut; lalu -- hausnya dan berhentilah sebentar minum es avokad; melihat kuda yg bagus itu -- lah keinginannya untuk membeli; 4 ki tampak; muncul; keluar (dr semak-semak, hutan, dsb): pujangga muda yg baru --; tunas itu mulai --;
-- tenggelam 1 kadang-kadang timbul, kadang-kadang tenggelam; turun naik, ke atas ke bawah (spt terkatung-katung diombang-ambingkan ombak); 2 ki pasang surut dl kehidupan (senang susah, sukses, gagal, dsb); terlibat dl utang; terlampau sibuk dl pekerjaan;
me·nim·bul v menjadi timbul; menyembul: jerawatnya ~ di pipi;
me·nim·bul·kan v 1 mengeluarkan ke atas (permukaan air, tanah, dsb): letusan gunung itu ~ beberapa bukit kecil; 2 membangkit kembali (perkara yg telah lampau); membangunkan (perasaan, kecurigaan, kecemburuan, dsb); menerbitkan (kebakaran, perang, dsb); 3 mengakibatkan atau mendatangkan (bencana, kerugian, kerusakan, penyakit, dsb); 4 menjadikan atau mendatangkan (kegembiraan, kemarahan, pertikaian, percederaan, dsb): ~ perkara lama; ~ kebencian di antara kita; perselisihan kecil ~ akibat besar; suhu badan yg terlalu tinggi pd anak dapat ~ kejang-kejang; hadiah itu ~ kegembiraan pd kedua anaknya; makanan yg terlalu pedas dapat ~ sakit perut
source: kbbi3
More Word(s)
menimbul, menonjol, menyembul, menongol, menimbulkan, mendatangkan, memicu, menerbitkan, mengundang, membangkitkan, penimbul, tumbuh, mengemuka, terangkat, keluar, tenggelam,
Related Word(s)
menimbul, menimbulkan, penimbul, timbul,

Visual ArtiKata


Klik untuk memperbesar.

Explore timbul in SinonimKata.com >